Kabar Smart – Baru-baru ini melalui instagramnya Nikita Mirzani membagikan momen sang anak kedua Raqila Mawardi (Azka) yang sedang terbaring di tempat tidur rumah sakit. Sang anak ternyata harus menjalani operasi usus dan sunat sehingga mengharuskan Azka menginap dirumah sakit sekitar 1 minggu lamanya.
Nikita Mirzani dengan sigap dan sabar menemani sang buah hati selama masa pemulihannya. Niki begitu ia disapa, membagikan penyebab Azka harus menjalani operasi usus.
“Azka kemarin sakit karena dia kan suka nahan pup. Itu anak kan gelian, jadi dia tuh kalau pup di sembarang tempat kayak bukan rumah lebih baik nahan, Ternyata ususnya bengkak karena dia suka nahan. Tinjanya akhirnya jadi bakteri, jadi gas apa gitu, bengkak ususnya. 8,3 cm kemarin sudah diambil” tutur Nikita yang dikutip dari suaradotcom
Selain operasi usus, Azka juga langsung disunat dan Nikita Mirzani menjanjikan hadiah yang sangat menarik dan mahal kepada anak keduanya Azka yaitu uang sebesar 1,4 Miliar.
“Aku kan janji kalau kamu sunat Ami kasih duit. Jadi kemarin dia nagih, ‘mana duit aku yang one hundred thousand dolar’ (US$ 100 ribu setara Rp 1,4 miliar). Namanya bule ya jadi mainnya dolar, ini lagi disiapin cash sesuai yang dia inginkan,” tambahnya.” tambah Nikita yang dikutip dari suaradotcom
Wahhh kecil-kecil Azka sudah pegang uang 1,4 Miliar. Cepat sembuh ya Azka. (dra)